MUI Kaltim Siap Gelar Rakorwil MUI Se Kalimantan

Samarinda MUI Kaltim- MUI Prov Kalimantan Timur siap menggelar hajatan besar yaitu Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) ke 14, MUI, Wilayah V Kalimantan tahun 2018 tanggal 11-13 Desember bertempat di Hotel Bumi Senyiur Jl. Pangeran Diponegoro No.17-19, Pelabuhan, Samarinda Kota, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Sementara peserta yang hadir dalam Rakorwil adalah para ulama atau pengurus MUI se-Kaimantan, yaitu MUI Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah dan tuan rumah Kalimantan Timur.
Ketua MUI Kaltim, Hamri Haz menjelaskan, jumlah peserta yang yang hadir pada rakorwil, khususnya di pembukaan diperkirakan mencapai 430 orang, terdiri dari MUI se-kalimantan (MUI provinsi beserta MUI Kab/Kota), dari Pondok Pesantren, Instansi, lembaga dan perorangan.
“Untuk pembukaan yang hadir sekitar 450 orang dan akan dihadiri MUI pusat, dan dihadiri oleh Gubernur Kaltim , dan seluruh lembaga, Dinas, MUI provinsi beserta MUI Kab/Kota se- Kalimantan, Pondok Pesantren, Instansi, lembaga dan perorangan . Khusus untuk peserta Rakorwil jumlahnya sekitar 250 orang , mereka selama 3 hari untuk membahas program Program MUI,bertukar pikiran , pengalaman dan membahas persoalan umat terkini,” tuturnya.

Lanjut Hamri Has Rakorwil yang mengambil tema Menguatkan Penerapan Islam Wasathiyah dan Pembinaan Ekonomi Umat ini nanti juga akan meyinggung hasil Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) yang akan digelar di Raja Ampat, Papua, November lalu.
“Biasanya Rakornas digelar setelah rakorwil. Tapi ini Rakornas duluan. Jadi, nanti hasil-hasil Rakornas akan kita bahas penerapannya di rakorwil,” kata Hamri.
Tak ketinggalan pula, kata Hamri, Rakorwil nanti akan menyinggung kondisi politik Negeri ini. Diketahui, Indonesia saat ini berada pada tahun politik.
Dan salah satu calon pemimpin negeri ini merupakan Ketum MUI, yakni KH Ma’ruf Amin yang mendapingi Presiden Joko Widodo pada Pilpres 2019.
“Tentu kita mengimbau masyarakat untuk menyukseskan Pemilu. Khusus bagi MUI sendiri harus netral. Namun, anggota MUI tidak boleh buta politik. Kita juga mengimbau kepada umat agar tak terpecah belah pada pemilu ini,” tutur Hamri.
Hamri juga sepakat dengan himbauan Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi yang juga sekaligus didaulat sebagai ketua Panitia agar Rakor bisa berjalan dengan tertip, lancar ,aman dan menghasilan rekomendasi rekomedasi yang berguna bagi umat Islam khususnya dan umumnya rakyat Kalimantan dan Indonesia.
“Ingsya Alloh kami siap ol –ut untuk mensukseskan Rakor 5 tahunan ini dan Rakor bisa menghasilkan rekomendasi rekmendasi demi kepentingan umat, kami juga siap mensukses Pilpres dan Pileg yang akan digelar April 2019 nanti,” Kata Hamri Has
Mengenai kesiapan panitia seperti tempat, konsumsi, trasportasi dan semua yang diperlukan di Rakor semuanya sudh siap.
“ Alhamdulillah pada rapat terakhir laporan dari panitia, mulai dari hotel, konsumsi, tranportasi dan lain lain semuanya siap, kami juga terimakasih dari semua pihak yang membantu, baik material, tenaga pikiran non material dan doanya demi suksesnya Rakorwil ini,” Ujarnya. (Raghib)